Senin, 03 Oktober 2016

Kegiatan Karimun Club Bangka Belitung di Awal Oktober 2016

1 Oktober 2016

MENGHADIRI DEKLARASI TACI CHAPTER BANGKA

Karimun Club Bangka Belitung hadir dalam deklarasi Komunitas pecinta mobil Avanza atau biasa disebut TACI Bangka pada Sabtu, 1 Oktober 2016 di Citraland Botanical City Pangkalpinang. TACI Chapter Bangka sebagai Chapter yg ke-11 TACI Nasional. Acara  Deklarasi dihadiri oleh hampir seluruh anggota TACI Bangka, Sekjen TACI dan beberapa perwakilan komunitas-komunitas mobil yang ada di Bangka seperti ERCI, BAJAC, BCC, CRV dan lain-lain

Piagam Penghargaan
KC BABEL dalam hal ini diwakili oleh om Edo dan Om Dody







MENGHADIRI INTERNATIONAL COFFEE DAY DI SOLL MARINA BANGKA

Flyer International Coffee Day
Memperingati hari kopi internasional sedunia, Soll Marina Hotel Bangka menggelar international coffee day pada tanggal 1 Oktober 2016, bertempat di halaman Hotel Soll Marina Bangka.
Sejumlah acara digelar dalam menyemarakkan event dengan tagline Ngopi adalah Kultur Kami, seperti coffee exhibition, coffee education, buyer and seller meeting, cupping session, roating demo, donor darah, lomba mewarnai (TK/sederajat) dan UMKM program.
Beberapa komunitas motor dan mobil diundang untuk menghadiri kegiatan ini. Termasuk Karimun Club Bangka Belitung. 2 orang anggota Karimun Club Bangka Belitung yaitu Om Tamrin dan Om Dedi ikut dalam kegiatan donor darah.
Pada malam harinya Om Andri, Om Arie, Om Abi, Om Edo, Om Pepeng dan Om Syaulidin hadir dalam lanjutan kegiatan tersebut sambil menikmati kopi yang disediakan sambil menyaksikan live music, Pertunjukkan DJ serta Penampilan-penampilan Komika Bangka.
Tidak lupa juga Om Pepeng kembali menunjukkan atraksinya bermain kartu dan Hipno. Kali ini om Edo yang disugesti dari beliau...
menikmati coffee
minum coffee parit tiga di stand Nadia Coffee
Permainan kartu om Pepeng
Suasana di International Coffee Day di Soll Marina Bangka

Karimun, Small Car Big Fun
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar